Ariva Sukhumvit 11 adalah rumah yang meningkatkan energi anda setiap hari dan menginspirasi pada malam hari. Sebuah lokasi ideal yang memberikan penghuninya keseimbangan antara bekerja dan menikmati hidup.
Berada di Sukhumvit 11, lokasi prima ini sangat strategis ditemukan di antara area CBD baru Bangkok dan pusat perbelanjaan Bangkok, memenuhi kebutuhan dari setiap pelancong wisata dan korporasi.
Stasiun BTS terdekat - Nana (Green Line), hanya cukup dengan berjalan kaki 500 meter. Dari sana hanya satu stasiun ke Asoke, stasiun persimpangan yang memberikan akses cepat dan mudah ke stasiun MRT Sukhumvit (Blue Line). Akses dan konektivitas nyaman ini membuat penghuni bisa mengeksplorasi wilayah lain kota Bangkok.
Untuk pelancong korporasi, pusat keuangan baru berada di Blue Line mulai dari stasiun Sukhumvit hingga stasiun Ratchada. Jalur komersial ini telah menjadi pusat keramaian dimana gedung-gedung komersil tingkat A dan perkantoran penting seperti Exchange Tower, GMM Tower, Bursa Efek Thailand, AIA Capital Centre Building, G Tower dan gedung-gedung baru lainnya bisa ditemukan.
Di sisi lain, pelancong wisata bisa memanjakan dirinya dengan berbelanja di mana saja di Green Line yang berseberangan dengan Nana BTS ke Stadion Nasional BTS. Pusat area perbelanjaan kota Bangkok ini memiliki beberapa tempat belanja ikonik dan pusat makanan seperti Terminal 21, Central Embassy, Central Chidlom, Central World dimana anda bisa menikmati makanan lokal eksotis dan berbelanja dengan puas. Ada banyak sekali hal yang menunggu anda untuk bisa ditemukan, dirasakan, dan dinikmati!
Jarak ke stasiun Nana BTS: Berjalan 5 menit
Jarak ke halte bus terdekat: Berjalan 5 menit
Jarak ke Bandar Udara Suvarnabhumi: Berkendara 30 menit